17 September 2018

Proses Pembuatan Busana Secara Industri

1. Pattern Making
 adalah proses membuat rencana / rancangan bentuk pakaian

2. Making sample atau Marker layout
adalah proses pembuatan pola sesuai dengan style/desain dan ukuran/work sheet dalam pembuatan top sample minimal 4 pieces per size, dan hasil sample tersebut di cek oleh merchandiser dan buyer. Sample yang telah disetujui/approved langsung diproduksi secara masal, tetapi kalau tidak disetujui harus membuat sample lagi sampai di setujui/approved.

3. Cutting
adalah proses pemotongan kain, yang meliputi:
  • a. Marker : Proses meng copy pola sesuai dengan kebutuhannya
  • b. Spreading : proses penggelaran kain lembar demi lembar menjaditumpukan kain, sesuai dengan kebutuhan.
  • c. Bundling : proses pemberian tanda pada komponen–komponen pola marker yang siap akan di potong
Contoh bundling :
1) Style = Seragam
2) Size/ukuran = L
3) Tahap = I
4) Bendel = 2
5) No seri = 345 – 479
6) Jumlah = 135
7) Komponen = Kantong
8) Warna = blue (Biru)

  • d. Numbering : proses pemberian nomor pada bagian komponen–komponen pola sesuai dengan urutannya saat penggelaran kain lembar demi lembar menjadi tumpukan banyak, misal 125 lembar setiap tumpukan. Berarti pola kemeja body depan kiri sebanyak 125 lembar, maka harus di beri nomor dari lembar 1 s.d. 125. Ini dilakukan pada setiap komponen.
Contoh komponen hasil potong kemeja lengan pendek terdiri dari :
1) Body depan kanan dan kiri
2) Body belakang
3) Lengan kiri dan kanan
4) Kantong
5) Daun kerah dan kaki kerah

4. Sewing
adalah proses menjahit atau mengabungkan komponen pakaian yang telah dipotong menjadi pakaian jadi yang meliputi:
  • a. Cek komponen : proses mengecek komponen pola yang diterima dari cutting, berapa jumlah komponen sebuah pakaian
  • b. Cek Bendel : proses mengecek komponen pakaian, komponen demi komponen.
  • c. Layout mesin : menata dan mengurutkan mesin sesuai dengan urutan proses penjahitan pakaian.
  • d. Trimming : proses pemotongan benang dari sisa–sisa jahitan
  • e. Quality Control Sewing : proses pengecekan/pengendalian mutu pakaian yang sedang proses dan sudah selesai diproses dan siap di transfer ke proses finishing

5. Finishing
adalah proses penyempurnaan pakaian jadi, meliputi:
  • a. Ironing : proses untuk merapikan pakaian dengan penyeterikaan, dan selanjutnya di hand tack.
  • b. Quality Control Finishing : proses pengecekan pakaian sebelum diberikan kebagian packing
  • c. Packing : proses mengemas pakaian dalam plastik atau dengan hanger, juga pemberian aksesoris, pita, bunga, solasi dll, kemudian dikelompokan sesuai dengan ukurannya dan siap untuk dipasarkan.
 6. Menghitung harga jual

Tidak ada komentar:

Posting Komentar